Wanita ini 'jual' tubuhnya jadi papan iklani Demi Hidup

Trimbelboy.blogspot.com
    Illma Gore. �2015

Azka_Trimbell- Seorang seniman di Los Angeles memiliki sebuah misi untuk menutupi seluruh tubuhnya dengan tato. Dia menawarkan dirinya sebagai billboard manusia dengan tato nama orang atau desain iklan di seluruh tubuhnya. Dan semua itu ditawarkannya dengan harga sangat rendah, yakni USD 10 (sekitar Rp 125.179).

Illma Gore, 22, mengatakan bahwa ide nyeleneh itu adalah bagian dari proyeknya yang disebut A Hundred Tiny Stories. Kini dia sedang berusaha mengumpulkan dana lewat kampanyenya di Kickstarter hingga mencapai USD 6.000 (sekitar Rp 74 juta).

Uang itu akan digunakannya untuk menutupi biaya tato selama 60 jam. Sejauh ini, dia telah berhasil mengumpulkan USD 11.000 atau sekitar Rp 137 juta.

azka trimbell

"Ini seni," jelasnya. "Ini mungkin akan mengganggu orang lain atau membuat mereka bahagia atau membuat mereka tersenyum."

Illma menawarkan biaya tato sebesar USD 10(sekitar Rp 125.179)untuk tato nama di kaki dan USD 25(sekitar Rp312.386)untuk tato nama donor dan teman donor di samping satu sama lain di kakinya. Orang yang ingin menambahkan logo atau desain bersama dengan nama-nama mereka, akan dikenai biaya USD 100(sekitar Rp 1,2 juta).

Wanita ini 'jual' tubuhnya jadi papan iklani Demi Hidup
Photos: Kickstarter via KTLA

Sementara itu, untuk seluruh bagian di paha kanan depan atau belakang dapat dipasangi tato dengan biaya USD 1.000 (sekitar Rp 12 juta). Illma juga bersedia menaruh tinta apa pun pada kulitnya.

Illma berencana untuk mengunggah masing-masing nama dan desain di tubuhnya pada halaman Facebook-nya. Dia juga akan merekam proses tato yang dijalaninya, yang kemungkinan akan diselesaikan dalam waktu sekitar 60 jam.

Illma adalah seorang putri dari seorang pengembang tanah di Australia, yang mampu menghasilkan beberapa juta dollar dan sayangnya ayahnya kemudian bangkrut. Karena itu, Illma terpaksa menghabiskan masa remajanya sebagai tunawisma. seperti dilangsir merdeka.com

Melalui seni, dia bisa menghilangkan kesedihannya. Beberapa karyanya telah dipamerkan di instalasi di Los Angeles dan New York. Illma juga mengatakan bahwa proyek ini akan menjadi bagian dari pameran seni terbarunya di Los Angeles.

0 komentar:

Posting Komentar